ALLAH MENETAPKAN WAKTU
KAJIAN AL QUR’AN
ALLAH MENETAPKAN WAKTU
Pengajian Subuh Masjid At Taubah – Ustadz Abdullah Amin – Bekasi, Selasa, 9 Januari 2018
Topik kajian membahas tentang bagaimana Allah menetapkan tanda-tanda waktu dan kehidupan dalam surat-surat dan ayat-ayat yang berkenaan dengan Kekuasaan dan Kebesaran Allah
QS 2 : 259; Allah mematikan orang selama 100 tahun, namun orang yang dihidupkan kembali mengatakan bahwa ia telah tinggal di tempat itu hanya selama sehari atau setengah hari. Makanan yang terhidang tidak mengalami perubahan setelah 100 tahun. Keledai yang sudah jadi tulang belulang, disusun kembali tulangnya, kemudian dibalut dengan daging dan menghidupkan keledai itu kembali. Kesimpulan: apa yang hancur dan apapun kondisi kehancurannya, bisa Allah perbaiki dan hidupkan kembali.
QS 18 : 19: Ayat Ashhaabul kahfi; kisah beberapa pemuda (ada yang bilang tiga, lima dan tujuh orang) yang tertidur dalam gua Kahfi. Mereka tidak tahu berapa lama mereka tertidur. Mereka mengita hanya tidur selama sehari atau setengah hari.
QS 18 : 25-26; Allah menetapkan mereka tertidur di gua Kahfi selama 300 tahun+ 9 tahun lagi. 300 tahun adalah hitungan masehi, sedangkan 309 tahun adalah hitungan qomariah/hijriah.
QS 9 : 36; Jumlah bulan di sisi Allah adalah 12 bulan. Ini ketetapan Allah saat menciptakan langit dan bumi. Jumlah bulan Jawa 12 bulan. Tahun masehi juga berjumlah 12 bulan.
QS 10 : 5; Allah juga menetapkan pertukaran malam hari dan siang hari pada saat menciptakan langit dan bumi. Ini merupakan bukti kekuasaan Allah dalam menetapkan waktu.
QS 17 : 12; Malam dan siang dijadikan tanda perubahan hari. Tanda malam dihapus manjadi tanda siang berupa terang matahari (perdaran matahari). Tanda siang ditentukan untuk mencari karunia Allah. Dengan dua tanda ini bisa dihitung bilangan tahun kalendar. Ada kalendar Islam, masehi, Jawa, Cina dan sebagainya.
QS 2 : 189; Tentang peredaran bulan. Bulan sabit adalah tanda-tanda waktu bagi manusia dan bagi ibadah haji.
QS 6 : 96; Matahari dan bulan untuk perhitungan.
QS 17 : 49-52; Sesudah mati, manusia akan dihidupkan kembali oleh yang menciptakannya pertama kali yaitu Allah.
--------------------------------------------------------------------------------------------
Disarikan oleh H.R.Mimuk Bambang Irawan - Jakasampurna, Bekasi,Selasa, 9 Januari 2018
0 Response to "ALLAH MENETAPKAN WAKTU "
Post a Comment